Jumat, 11 Juli 2014

AGENDA KEGIATAN BAGI PARA PENGELOLA PAUD

Pengelola PAUD adalah Manajer yang memiliki tugas penting dan menentukan bagi kualitas PAUD. Selain harus memiliki kompetensi profesional, pedagogik, kepribadian dan sosial, pengelola PAUD harus memiliki kompetensi manajerial. Dengan demikian bermutu atau tidaknya suatu lembaga PAUD sangat erat kaitannya dengan kualitas pengelolaan PAUD yang dilaksanakan oleh pengelola.

Mengingat peran sentral pengelola PAUD tersebut, maka HIMPAUDI Kabupaten Ciamis memandang penting untuk memberikan penguatan bagi para pengelola PAUD terutama PAUD Non formal agar dapat membawa lembaga PAUD khususnya di Kabupaten Ciamis menuju PAUD yang berkualitas, sehingga dapat mengantarkan anak didik sebagai output menuju masa depan yang lebih baik.Berkaitan dengan hal tersebut PD HIMPAUDI Kabupaten Ciamis akan menyelenggarakan :
BINTEK PENGUATAN LEMBAGA PAUD dalam tiga tahapan yakni :
1. Sabtu 19 Juli 2014
2. Kamis, 04 September 2014
3. Kamis, 02 Oktober 2014

Materi yang akan dibahas antara lain :
1. Standar Pelayanan Minimal PAUD Non Formal
2. Standar Pengelolaan PAUD
3. Pengelolaan PAUD menuju PAUD terstandar dan bermutu

Tidak akan ada peluang dua kali, oleh karena itu jika melewatkan kesempatan ini rasanya sangat disayangkan karena lembaga PAUD kita ditantang untuk selalu lebih maju, melangkah lebih cepat karena kehidupan akan terus bergulir ke masa depan.
Info lebih lanjut, silahkan hubungi ketua PC HIMPAUDI Kecamatan masing-masing.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar